Sabtu, 23 Februari 2008

PUISI-PUISI

DILEMA

Resahku dalam bingung
Gundahku dalam lelah
Tangisku dalam duka
Entah apa namanya kecamuk ini
Mengobrak-abrik buraniku
Mengikat gugusan raga ini
Membuang semua bayang asa
Membuat aku jatuh
Terpuruk dan terperosok
Dalam lubang nista
Yang telah kugali sendiri



Ingin Ini

Ingin aku menjadinya
Terbang melayang mencicipi dunia
Sayap titisan bidadari kayangan
Terkepak elok dalam alunan merdu
Mengecup manis kuntum-kuntum nirwana
Tiada beban padanya
Cantik dipuji tiap melihat
Sekali lagi kuingin sepertinya
Yang bisa menikmati bedanya hidup
Dalam sebuah metamarfosa

1 komentar:

Anonim mengatakan...

ganiis..
makin puitis ajahhh..^^